Uji Aktivitas Kombinasi Ekstrak Etanol 70% Jamur Lingzhi-Acarbose Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Pada Mencit Putih Jantan Balb/C Hiperglikemik Dengan Induksi Aloksan

  • Victorya Anggraeny
  • Prayoga Fery Yuniarto

Abstract

Penyakit Diabetes Melitus (DM) merupakan penyakit tidak menular yang mengalami peningkatan terus menerus dari tahun ke tahun. WHO memprediksi kenaikan jumlah Non Insulin Dependent Diabetes Melitus (NIDDM) dari 8,4 juta pada tahun 2000 menjadi sekitar 21,3 juta pada tahun 2030.) Klasifikasi etiologis diabetes melitus menurut American Diabetes Association (ADA) 2003 yaitu diabetes melitus tipe 1, diabetes tipe 2, diabetes tipe lain dan diabetes gestasional. Terapi bagi penderita diabetes tipe 2 dilakukan dengan terapi diet dan mengurangi berat badan bagi penderita obesitas, tetapi jika kedua terapi tersebut gagal dilakukan untuk mengoreksi hiperglikemia, biasanya diresepkan obat sulfonylurea.


Pada penelitian ini bahan yang digunakan untuk menginduksi diabetes pada hewan uji adalah aloksan monohidrat. Tanaman obat yang digunakan sebagai kombinasi dalam penelitian ini adalah jamur lingzhi (Ganoderma lucidum (Curtis) P. Karst). Ganoderma lucidum (Curtis) P.cairan pengekstraksi menggunakan etanol 70% untuk menarik senyawa dari jamur lingzhi yang mempunyai efek hipoglikemik yaitu polisakarida dan triterpenoid.Hasilnya dapat diketahui dengan melakukan uji analisis uji distribusi normal sampai pada paired sampel t-test atau wilcoxon sign test. Hasil dari paired sampel t-test didapat sig(0,000)<α, berarti H0 ditolak, yang artinya terdapat perubahan bermakna dari parameter yang diuji seiring dengan berjalannya waktu penelitian pada suatu kelompok, yaitu terdapat perubahan kadar glukosa darah dari hari diinduksi aloksan sampai pada hari terakhir (hari ke 9) setelah pemberian sediaan uji.

Published
2020-10-13
How to Cite
ANGGRAENY, Victorya; YUNIARTO, Prayoga Fery. Uji Aktivitas Kombinasi Ekstrak Etanol 70% Jamur Lingzhi-Acarbose Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Pada Mencit Putih Jantan Balb/C Hiperglikemik Dengan Induksi Aloksan. Java Health Jounal, [S.l.], v. 5, n. 2, oct. 2020. ISSN 2622-9390. Available at: <http://jhj.fik-unik.ac.id/index.php/JHJ/article/view/358>. Date accessed: 19 apr. 2024. doi: https://doi.org/10.1210/jhj.v5i2.358.