HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERILAKU SEKS PRA NIKAH PADA REMAJA

  • Fauzia Laili
  • Nikmatul Firdaus
  • Antonieta Freitas S
  • Yenlin Saraswati
  • Ariska Ayu Nur

Abstract

Abstrak


Latar Belakang : Seks pranikah adalah salah satu masalah yang melanda remaja di indonesia. Faktor yang mempengaruhi perilaku seks pranikah pada remaja di antaranya adalah faktor keluarga dimana kurangnya perhatian orang tua. Hasil survei SDKI 2012 KRR menunjukkan sekitar 9,3% atau sekitar 3,7 juta remaja pernah melakukan hubungan seks pranikah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku seks pranikah di SMAN 5 Kota Kediri tahun 2020. Jenis penelitian ini bersifat survey analitik dan menggunakan data primersekunder. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh remaja kelas XI SMAN 5 Kota Kediri sebanyak 478pelajar. Sampel diambil menggunakan metode sampling purpose yaitu 83 remaja yang diangkat sebagai sampel. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas pola asuh responden yaitu otoriter sebanyak 79 orang (95,18%) dan semuanya memiliki perilaku seks pranikah yang tidak beresiko. Dari 83 remaja, dimana pola asuh otoriter memiliki pengetahuan baik sebanyak 27 orang (34,20%), dari sikap responden mayoritas memiliki sikap baik sebanyak 74 orang (94,88%), serta dari tindakan responden memiliki tindakan baik tentang seks pranikah sebanyak 69 orang (97,18%). Hubungan yang signifikan antara hubungan pola asuh dengan pengetahuan p value = 0,003, hubungan pola asuh dengan sikap dengan p value = 0,004 dan pola asuh dengan tindakan dengan p value = 0,002. Hasil penelitian ini mayoritas pola asuh otoriter berbanding lurus dengan perilaku dengan aspek pengetahuan baik, sikap yang baik dan tindakan yang baik.Dimana dengan pola asuh otoriter anak cenderung merasa tertekan, takut, penurut dengan segala aturan yang dibuat oleh orang tua.

Published
2020-11-10
How to Cite
LAILI, Fauzia et al. HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERILAKU SEKS PRA NIKAH PADA REMAJA. Java Health Jounal, [S.l.], v. 7, n. 2, nov. 2020. ISSN 2622-9390. Available at: <http://jhj.fik-unik.ac.id/index.php/JHJ/article/view/394>. Date accessed: 29 mar. 2024. doi: https://doi.org/10.1210/jhj.v7i2.394.